Pernah suatu kali ketika saya praktik di salah satu rumah sakit swasta di Jawa Tengah bagian selatan, menanyakan kepada seorang pelanggan rumah sakit. Pertanyaannya adalah: Apa yang diharapkan oleh Anda tentang tenaga kesehatan yang melayani Anda? Jawabannya pelanggan tersebut ternyata cukup sederhana saja; 1. Melayani dengan ramah; artinya ketika saya sedang berada di rumah sakit dilayani dengan senyum, dipanggil dengan suara yang jelas, diberikan informasi yang tepat.
2. Perlakuan yang sopan; menghargai pelanggan Mas.
Waoi.. kesederhanaan jawaban tersebut tentu tidak tanpa alasan, dengan dua apa pernyataan pasien, evaluasi terhadap pelayanan kesehatan tentu bisa menjadi pembelajaran dalam mengelola sebuah rumah sakit, Bagaimana cara seleksi karyawan, bagaimana melihat karakter calon pegawai, dan lain sebagainya.
Tuntuan tersebut tidak lepas dari transformasi nilai, budaya dan perilaku. Globalisasi telah membawa dampak dari transformasi nilai, budaya dan perilaku. Era ini membawa dampak yang luar biasa terhadap budaya Indonesia, budaya dan perilakunya. Kita amati saja dikota-kota besar di Indonesia bahkan sampai di desa yang sudah terpapar.
Ketika kita menanyakan sesuatu kepada orang di suatu lingkungan perumahan misalnya, Apakah anda mengerti si A, padahal memang si A tinggal disebelahnya, karena tidak peduli dengan lingkungan, tidak mau bergaul dan tidak pernah mau mengenal satu sama lain, maka dijawab dengan mudah "Saya tidak Tahu Mas.."
PR bagi kita pekerjaan rumah bagi para pemimpin supaya pendidikan tidak hanya sekedar lembaga formal yang hanya fokus pada pencapaian nilai sebagai ukurannya, tanpa memperhatikan manusia adalah manusia yang tumbuh dan memiliki sifat kejujuran yang perlu dibina dan ditingkatkan. Kompeten dalam pelayanan serta berakhlak mulia .
1 komentar:
Terima kasih atas kunjunganya,
Posting Komentar